Kader Kesehatan Remaja Puskesmas Sapala Kembali Unjuk Gigi

Puskesmas Sapala kembali mengikuti Lomba Dokter Cilik dan Kader Kesehatan remaja (Dokcil & KKR) tingkat kabupaten Hulu Sungai utara tahun 2018 pada tanggal 2 Agustus 2018. kegiatan rutin tahunan ini diadakan untuk memberikan motivasi kepada kader kader remaja dan dokter cilik di kabupaten hulu sungai utara untuk selalu peduli terhadap kesehatan.

Sita Raihana merupakan siswi SMP N 3 Danau Panggang yang mewakili  Puskesmas Sapala dalam  Ajang yang diadakan oleh Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Utara ini.  sita berhasil membawa Piala Juara 1 pada Lomba Kader Kesehatan remaja ini. hal ini menambah sederetan piala yang sudah di miliki oleh puskesmas sapala.

walaupun wilyah kerja puskesmas sapala statusnya sangat terpencil, ini tidak menjadikan masyarakatnya ikut merasa terpencil pula, pihak puskesmas sapala akan lebih berjuang dalam meningkatkan mutu pelayanan serta membentuk paradigma sehat di masyarakat seperti visi misi yang puskesmas sapala miliki.